Padang – Pemerintah Kota Padang menunjukkan komitmen kuat terhadap pembinaan keagamaan generasi muda dengan menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) secara rutin setiap tahun.
Tahun ini, Pemko Padang mengalokasikan anggaran sebesar Rp12,5 miliar untuk mendukung kegiatan MTQ, yang dimulai dari tingkat kecamatan hingga tingkat kota.
Kegiatan MTQ tingkat kecamatan melibatkan ribuan peserta. Tahun ini, jumlah peserta mencapai 5.016 orang di sebelas kecamatan. Di tingkat kota, acara diadakan di depan Gedung DPRD Kota Padang dan diikuti oleh 418 peserta.
Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, dalam sambutannya saat pembukaan MTQ Nasional ke-41 pada 8 Agustus 2024, mengungkapkan betapa pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari pembinaan keagamaan.
Dalam pelaksanaan MTQ kali ini, Pemko Padang juga menghadirkan Ustadz Muhammad Nur Maulana untuk memberikan tausiah.
Ustadz Maulana, yang dikenal luas melalui program “Islam Itu Indah”, mengajak warga untuk mensyukuri nikmat Allah dan menjaga kesabaran dalam hubungan antar sesama. Tausiah beliau yang disampaikan dengan gaya yang menghibur membuat acara semakin meriah.
Pada penutupan MTQ Nasional ke-41 pada 10 Agustus 2024, Kecamatan Koto Tangah keluar sebagai juara umum. Pj Wali Kota Padang, Andree Algamar, mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya acara ini.
Andree juga berharap pelaksanaan MTQ dapat menginspirasi generasi muda untuk lebih mendalami dan mengimplementasikan nilai-nilai Al Quran dalam kehidupan sehari-hari.
Andree Algamar mengimbau kepada tokoh masyarakat agar bersama pemerintah daerah membangun generasi muda dengan karakter religius yang mendalam.
Sementara itu, Camat Koto Tangah, Fizlan Setiawan, menyatakan terima kasih atas dukungan semua pihak, yang memungkinkan Kecamatan Koto Tangah meraih predikat juara umum.
Pengumuman pemenang MTQ Tahun 2024 tingkat Kota Padang, yang tertunda akibat cuaca, akhirnya dilakukan pada 19 Agustus 2024 di Ruang Rapat Bagindo Aziz Chan, Balaikota Padang.
Sebanyak 87 pemenang diumumkan dan berhak mendapatkan tabungan umroh, asuransi, serta tiket umroh bagi juara yang akan mewakili Padang di tingkat provinsi.
Pemko Padang, melalui Kabag Kesra, Jasman, menegaskan bahwa pembangunan keagamaan sejalan dengan pembangunan fisik, sebagai fondasi dasar keimanan umat Muslim.
(Adv)