Jakarta, – Sumatera Barat kembali mencatatkan prestasi gemilang di kancah nasional dengan meraih Anugerah Merdeka Belajar 2024. Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam acara yang berlangsung di Plenary Hall Jakarta Convention Centre (JCC) Senayan, Jakarta, pada Jumat (5/7/24).
Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Kemendikbudristek kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Barat atas komitmen dan aksi nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui transformasi pendidikan, khususnya dalam pengelolaan Program Indonesia Pintar (PIP). PIP adalah program nasional yang memberikan beasiswa kepada anak-anak dari keluarga kurang mampu untuk memastikan mereka dapat melanjutkan pendidikan.
Dalam sambutannya, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mengungkapkan bahwa selama lima tahun gerakan Merdeka Belajar, telah terjadi perubahan mendasar dalam praktik pendidikan di seluruh Indonesia. Ia mengapresiasi peran Pemerintah Daerah, termasuk Sumatera Barat, dalam mendukung gerakan tersebut.
“Gerakan Merdeka Belajar yang terinspirasi dari pemikiran Ki Hadjar Dewantara telah menjadi gerakan bersama,” ujar Nadiem.
Prestasi Sumatera Barat dalam pengelolaan PIP terlihat dari data tahun 2023, di mana Dinas Pendidikan Sumatera Barat berhasil mencairkan 98% penyerapan PIP untuk siswa SMA/SLB dan 95,62% untuk siswa SMK. Jumlah dana yang cair mencapai Rp. 63.150.000.000 untuk 76.318 siswa. Sementara pada semester pertama tahun 2024, dana yang telah cair sebesar Rp. 44.577.000.000 untuk 58.033 siswa.
Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah Dt Marajo mengucapkan terima kasih kepada Kemendikbudristek atas penghargaan tersebut. Ia menekankan bahwa penghargaan ini merupakan wujud keseriusan Pemprov Sumbar dalam transformasi pendidikan, terutama dalam memaksimalkan serapan PIP untuk siswa dari keluarga kurang mampu.
“Ini adalah bukti kesungguhan kami dalam memaksimalkan program PIP untuk membantu pembiayaan pendidikan anak-anak kita yang kurang mampu,” ujar Gubernur Mahyeldi.
Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barat, Drs. H. Barlius, MM, yang mendampingi Gubernur menerima penghargaan, juga menyampaikan terima kasih kepada Kemendikbudristek. Ia menegaskan bahwa Dinas Pendidikan Sumbar selalu serius dan bersungguh-sungguh dalam menindaklanjuti program unggulan Kemendikbudristek.
“Dinas Pendidikan Sumbar memiliki tim khusus PIP yang memastikan semua proses dari pengusulan penerima hingga pencairan dana berjalan lancar,” kata Barlius.
Tim PIP Dinas Pendidikan Sumbar melakukan berbagai langkah, mulai dari pengusulan penerima PIP, penginputan data di Dapodik, memastikan nomor rekening siswa aktif, hingga sosialisasi kepada kepala sekolah untuk segera mencairkan dana PIP. Mereka juga memantau penggunaan dana agar benar-benar digunakan untuk kebutuhan pendidikan siswa.