PADANG – Kawasan Simpang Kinol, Pondok, telah lama dikenal sebagai destinasi kuliner yang ramai dikunjungi baik oleh wisatawan maupun warga lokal. Salah satu tempat makan baru yang kini menjadi sorotan adalah Pecel Lele Obat Patah Hati (OPT), yang akan dibuka pada Sabtu, 1 Februari 2025.
Terletak di Simpang Kinol, tepatnya dekat dengan Toko Buah Metro, Pecel Lele Obat Patah Hati menyajikan berbagai menu makanan dengan sentuhan humor khas, yang cocok bagi mereka yang sedang galau. Menu unggulan seperti “Paket Hati yang Tersakiti” yang terdiri dari nasi goreng, tempe atau tahu, lalap, sambal, dan es teh manis tanpa janji ditawarkan seharga Rp25.000,-.
“Untuk harga, saya rasa sangat terjangkau. Bahkan, dengan paket menu yang ada, lebih murah dibandingkan tempat makan lain,” kata pengelola Pecel Lele Obat Patah Hati, Rikha Anggraini, yang akrab disapa Geicha.
Menu unik lainnya termasuk “Paket Hubungan Tanpa Status” yang berisi nasi lele goreng, tahu atau tempe, lalap, dan sambal, juga dihargai Rp25.000,-. Bagi yang mencari hidangan penuh cinta, ada menu seperti “Nasi Putih Seputih Cintaku Padamu” seharga Rp5.000,-, serta ayam goreng dan lele goreng seharga Rp15.000,- per porsi. Pecel Lele Obat Patah Hati juga menawarkan hidangan khas lainnya seperti jengkol hati (Rp10.000,-), pete goreng (Rp7.000,-), telur dadar (Rp3.000,-), kangkung terasi, terung balado, serta mie goreng dan mie rebus.
Tak hanya soal makanan, Pecel Lele Obat Patah Hati juga menyediakan berbagai minuman seperti es teh manis, es jeruk, dan kopi hitam. Dengan konsep yang ringan dan menyenangkan, Geicha menjelaskan bahwa nama-nama menu tersebut terinspirasi dari pengalaman pribadinya. “Slogan kami adalah ‘Galau Hilang Perut Pun Kenyang’, jadi Pecel Lele ini tempat yang pas buat anak muda yang lagi galau tapi tetap pengen makan enak,” ujarnya.
Dengan suasana yang nyaman dan harga yang bersahabat, Pecel Lele Obat Patah Hati juga menyambut keluarga untuk mampir menikmati hidangan. Jadi, bagi yang sedang mencari tempat makan dengan suasana santai dan penuh humor, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi makanan di Pecel Lele Obat Patah Hati di Simpang Kinol!