
Pasaman, – DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasaman menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bintek) bagi jajaran pengurus partai, mulai dari tingkat Pimpinan Anak Cabang (PAC) hingga Pengurus Ranting se-Kabupaten Pasaman. Kegiatan tersebut berlangsung di Arumas Hotel, Lubuk Sikaping, dan diikuti dengan antusias oleh seluruh peserta. Kamis, 18 Desember 2025.
Bimtek ini dilaksanakan sebagai upaya penguatan struktur organisasi partai, peningkatan etika politik kader, serta percepatan pelaksanaan program kerja PAC di seluruh kecamatan. Selain itu, kegiatan ini menjadi langkah awal Partai Gerindra Kabupaten Pasaman dalam mempersiapkan diri menghadapi agenda besar Pemilu 2029.
Acara dibuka secara resmi oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasaman, Khairuddin Simanjuntak. Ia menekankan pentingnya soliditas, militansi, dan kedisiplinan kader dalam menggerakkan roda organisasi partai hingga ke tingkat paling bawah agar tetap berjalan searah dengan visi dan tujuan partai.
Khairuddin Simanjuntak yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Provinsi Sumatera Barat menegaskan bahwa transparansi dan keterbukaan, khususnya dalam pengelolaan keuangan partai, merupakan hal yang mutlak. Ia mengingatkan agar seluruh dana partai tidak disalahgunakan untuk kepentingan pribadi dan sepenuhnya dipergunakan demi membesarkan Partai Gerindra.
Ia juga menyampaikan bahwa kekuatan partai terletak pada struktur yang rapi, disiplin, serta berlandaskan etika politik. Menurutnya, seluruh kader Gerindra harus mampu menjadi teladan dalam berpolitik yang santun, bermartabat, dan selalu berpihak pada kepentingan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, peserta Bintek menerima materi terkait manajemen organisasi partai, strategi pemenangan pemilu, serta evaluasi program kerja yang telah berjalan. Sesi diskusi dan tanya jawab berlangsung aktif, mencerminkan keseriusan kader dalam meningkatkan kapasitas kelembagaan partai.
Melalui kegiatan ini, DPC Partai Gerindra Kabupaten Pasaman berharap seluruh pengurus semakin solid dan terarah dalam bekerja. Pada Pemilu mendatang, Partai Gerindra menargetkan perolehan tujuh kursi DPRD Kabupaten Pasaman, dengan harapan dapat kembali merebut posisi Ketua DPRD Pasaman seperti periode sebelumnya.